Seorang bungkam, mungkin diam adalah cara
Air mata juga kadang tak jadi masalah
Aku insan, hanya insan
Mana bisa menjadi penentu kehidupan
Dia berbicara, celoteh indah bergelora jiwanya
Mereka berseru, meneriakkan bersatu
Aku? Aku hanya insan. Sekali lagi insan
Seorang bisu, jadi batu
Saru dengan biru ataupun haru
Asalkan tidak pernah meragu
Dia insan, jangan tanyakan mereka
Mereka juga insan, jangan tanyakan sebuah alasan
Aku insan, jangan tanyakan Kenapa
Semua cukup, diberi kehidupan
#sunset_di_tanah_anarki
Selamat menikmati :))
Komentar
Posting Komentar